[REVIEW] Repairing Skin Barrier with Bioderma Hydrabio Serum & Atoderm Creme #SkinBarrierHeroes

Seiring dengan berkembangnya dunia produk skincare saat ini, ada banyaaaak banget jenis produk tersedia di pasaran. Tren juga hampir tiap tahun selalu aja ada yang baru, mulai dari retinol sampai sekarang yang terbaru Mugwort & Bakuchiol. Kalian tipe orang yang beli skincare ikut tren atau sesuai dengan kebutuhan kulit?

Kalau aku sendiri pribadi sebenernya aku jarang ikut skincare trend. Soalnya tiap ada racun produk baru, aku selalu mengingatkan diri aku kalau tumpukan skincare di rumah udah menggunung manggil-manggil minta dihabisin, hahaha.

Oh iya, setiap ada yang tanya ke aku produk apa yang bagus, apa yang cocok untuk jenis kulitnya, aku nggak bisa merekomendasikan produk tertentu karena memang nggak semua produk cocok untuk semua orang kan. Biasanya kalau ada yang minta rekomendasi, aku tanya dulu kebutuhannya apa, mau beli skincare buat ngatasin masalah apa?

Kali ini aku mau bahas sedikit tentang skin barrier. Jadi skin barrier ini buat beberapa waktu belakangan sudah mulai jadi concern para beauty enthusiast nih. Sebenernya skin barrier tuh apa sih?

Apa Itu Skin Barrier?

Source: Science and Skincare

Mengutip dari situs Healthline, jadi kulit kita terdiri dari berbagai macam lapisan dimana masing-masingnya pun tugasnya sendiri-sendiri. Lapisan terluar kulit (Stratum korneum) kita melindungi semua lapisan di dalamnya dan inilah yang disebut dengan skin barrier.

Lapisan terluar ini terdiri dari sel-sel kulit yang keras (Corneocytes) yang saling terikat oleh lipid. Jadi kalau diibaratkan, si sel-sel kulit ini batu batanya sementara lipid ini adalah semennya.

Nah, di dalam sel kulit ini terkandung keratin dan pelembap alami. Sementara lapisan lipid mengandung kolesterol, asam lemak, dan ceramide.

'Dinding bata' ini lah yang melindungi kulit kita dan menahan agar kelembapan kulit kita tidak menguap keluar, mencegah terjadinya dehidrasi.

Jika dinding bata ini rusak, maka segala macam zat berbahaya dari luar, kuman, bakteri, dan lain sebagainya bisa menembus kulit dan berbahaya untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Tanda Skin Barrier Rusak

Source: Paula's Choice

Jika kamu mengalami gejala seperti rosacea, eczema, iritasi kulit yang kronis, gatal, kulit dehidrasi, infeksi kulit, hiperpigmentasi, dan luka pada kulit yang tak kunjung membaik, bisa jadi itu merupakan salah satu tanda skin barrier kamu mengalami kerusakan.

Apa saja yang bisa menyebabkan skin barrier rusak? Salah satunya adalah penggunaan skincare yang tidak tepat. Contohnya overexfoliasi. Selain itu gaya hidup yang kurang sehat misalnya merokok, stress, paparan sinar UV yang berlebihan, dan kurang tidur juga bisa berpengaruh terhadap skin barrier kita.

Nah, beberapa pekan ini aku merasa kulit aku semakin kering dan juga bekas jerawat jadi butuh waktu lama untuk hilang. Padahal, biasanya aku tuh jarang banget jerawatan dan sekalinya jerawatan juga paling dalam hitungan hari lenyap sama bekas-bekasnya. Di sini aku curiga there's something wrong with my skin barrier, meski ga menutup kemungkinan juga ini disebabkan hormon karena aku masih menyusui.

Luckily, aku mendapat kesempatan dari Clozette Indonesia untuk mencoba duo #SkinBarrierHeroes dari Bioderma Indonesia yaitu Bioderma Hydrabio Serum & Atoderm Creme. Kebetulan sebelumnya juga aku menggunakan Hydrabio Essence Lotion juga dan Sensibio Micellar Water dalam skincare routine aku.

Bagaimana hasil pemakaian rangkaian produk Bioderma ini di kulitku? Yuk, baca reviewnya berikut ini, ya.


Review Bioderma Hydrabio Serum & Atoderm Creme


Oke, seperti biasa aku bahas sedikit mengenai packagingnya ya. Bioderma Hydrabio Serum dikemas dalam box berukuran sedang, sementara Atoderm Creme hanya disegel menggunakan plastik ketika pertama kali aku terima. Untuk Hydrabio Serum ukurannya kecil yaitu hanya 40ml saja, sedangkan Atoderm Cremenya besar banget yaitu 500ml.

FYI, Atoderm Creme ini bisa digunakan untuk wajah dan juga kulit tubuh. Selain itu, anak kecil dan baby juga bisa pakai. Aman untuk semua jenis kulit.


Nah, packagingnya Hydrabio Serum dikemas dalam botol pump ramping yang cukup travel friendly. Color imagenya adalah perpaduan antara biru dan putih. Untuk ingredient list bisa dilihat di boxnya karena di packagingnya hanya tercantum product knowledge dan cara pemakaian saja.

Cara mengeluarkan produknya adalah dengan menekan mulut botolnya yang berupa pump. Menurut klaimnya, Hydrabio Serum ini sudah teruji hypoallergenic dan non-comedogenic.


Next, Atoderm Creme. Packagingnya berupa botol yang super besar dan sangat bulky. Isinya banyak banget, mengingat produk ini multifungsi dan bukan pelembab khusus untuk wajah saja. Di belakang botolnya tercantum ingredient list, cara pemakaian, dan product knowledge yang cukup lengkap. Oh iya, bagian pumpnya ini bisa dikunci dengan cara diputar untuk mencegah produknya tumpah secara tidak sengaja.

PAO untuk Hydrabio Serum adalah 9 bulan, sedangkan untuk Atoderm Creme hanya 6 bulan saja, ya.

Baca Juga: Review Bioderma Sensibio Micellar Water

Ingredients

Bioderma Hydrabio Serum Ingredient List - Aqua/​Water/​Eau, Glycerin, Xylitol, Sodium Polyacrylate, Dimethicone, Cyclopentasiloxane, Trideceth-6, Disodium EDTA, Niacinamide, PEG/​PPG-18/​18 Dimethicone, Fructooligosaccharides, Mannitol, Sodium Hyaluronate, Hexyldecanol, Caprylic/​Capric Triglyceride, Rhamnose, Laminaria Ochroleuca Extract, Pyrus Malus (Apple) Seed Extract, Brassica Campestris (Rapeseed) Sterols, Tocopherol, Chlorphenesin, Phenoxyethanol, Fragrance (Parfum)

Berdasarkan Skincarisma Ingredient Analyzer, produk ini memiliki kandungan yang bersifat anti-aging, brightening, dan wound healing. Hydrabio Serum juga sangat cocok untuk jenis kulit aku yaitu kulit kering.

Jadi Hydrabio Serum ini bekerja dengan cara 'mengisi ulang' kebutuhan cairan kulit untuk menghidrasinya dan memperbaiki mekanisme alami kulit untuk mempertahankan kelembapannya. Active Ingredients yang terkandung di dalamnya adalah Aquagenium Patented Complex yang terdiri dari Niacinamide dan Apple Seed Extract.

Kedua bahan ini dapat menstimulasi aquaporins yaitu semacam 'saluran' yang ada di kulit kita sebagai jalan untuk sirkulasi air di dalam kulit. Tak hanya itu, teknologi dari NAOS Laboratorium ini juga dapat memperkuat ketahanan skin barrier kita.

Bioderma Hydrabio Serum juga mengandung paduan Hyaluronic Acid + Glycerine + Xylitol yang memberikan kelembapan yang intense pada permukaan kulit dan mencegah kulit kehilangan kelembapan alaminya.

Serum ini diformulasikan dengan DAF (Dermatological Advanced Formulation) Patentend Complex untuk meningkatkan 'toleransi' kulit bahkan untuk kulit sensitif sekalipun.

Bioderma Atoderm Creme Ingredient List - Aqua/​Water/​Eau, Paraffinum Liquidum/​Mineral Oil/​Huile Minerale, Glycerin, Cetearyl Isononanoate, Glyceryl Stearate, PEG-100 Stearate, Myreth-3 Myristate, Steareth-21, Cyclopentasiloxane, Pentylene Glycol, Cyclohexasiloxane, Acrylates/​C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Caprylyl Glycol, Cetyl Alcohol, Disodium EDTA, Palmitic Acid, Stearic Acid, Xylitol, Mannitol, Rhamnose, Sodium Hydroxide, Sodium Dehydroacetate, Xylitylglucoside, Anhydroxylitol, Niacinamide, Glucose, Fructooligosaccharides, Caprylic/​Capric Triglyceride, Laminaria Ochroleuca Extract

Pelembap dari Bioderma ini bekerja dengan menutrisi sekaligus melindungi kulit dari stress yang berasal dari luar. Produk ini diformulasikan khusus untuk jenis kulit normal to dry dan sensitive. Menurut keterangan dari Skincarisma, produk ini memang lebih cocok untuk kulit kering dibanding kulit berminyak karena komposisinya lebih 'berat'.

Atoderm Creme diformulasikan dengan SKINPROTECT Complex yang dapat menstimulasi sintesis lipid dan membantu merestruktur skin barrier sehingga menghasilkan kulit yang lebih supple dan hasil yang tahan lama.

Menariknya, produk ini mengandung kombinasi gula yang dapat mengoptimalkan cadangan air kulit dan memfasilitas aliran air melalui lapisan kulit dengan meningkatkan sintesis aquaporin. Penggunaan pelembap ini akan memberikan hidrasi selama 24 jam dengan merangsang sintesis asam hialuronat dalam kulit.

Baca Juga: Review Bioderma Hydrabio Essence Lotion & Sebium Lotion

Texture

Pertama kita bahas Bioderma Hydrabio Serumnya, ya. Menurut aku teksturnya berupa gel yang cukup ringan dan cukup mudah dibaurkan ke seluruh wajah. Gel-nya ini nggak langsung melted jadi air pada permukaan kulit, tapi meresap perlahan dan memberikan kelembapan yang cukup long lasting.

Produk ini masih mengandung fragrance, and you definitely can smell soapy notes yang mild. Meskipun begitu, menurut aku yang notabene punya hidung sensitif, aroma dari serum ini nggak begitu mengganggu karena cukup moderate juga.

Lalu untuk Atoderm Creme, karena ini bukan pelembap khusus wajah aja teksturnya cenderung lebih berat. Agak sulit juga meratakannya di kulit dan perlu extra effort agar seluruh wajah bisa terlapisi dengan baik. Menurut aku, Atoderm Creme ini lebih nyaman dijadikan lotion untuk tubuh karena kalau diaplikasikan sambil dibaurkan dan dipijat gitu lebih smooth aja rasanya.

Atoderm Creme ini juga butuh waktu agak lama agar dapat meresap sempurna tanpa meninggalkan rasa lengket. IMHO, teksturnya berupa lotion yang rich and creamy.

Tapi kalau kulit wajah aku lagi keriiiing banget, Atoderm Creme ini bener-bener penyelamat. Cukup selayer tipis aja kulit udah langsung soft and supple lagi. Jadi aku akui klaimnya memberikan instant dan intense hydration memang terbukti!

Verdict

Aku menggunakan kedua produk ini dibarengi dengan produk Bioderma lain yaitu Micellar Water untuk membersihkan kulit wajah dan Hydrabio Essence Lotion sebagai hydrating sekaligus boosting toner.

Hasilnya, aku merasa kulit aku menjadi terhidrasi dengan baik dalam waktu yang cukup lama juga. Aku bisa bilang hasilnya bener-bener bertahan seharian, kulit jadi smooth & supple juga. Meskipun Atoderm Cremenya punya aftermath yang bikin kulit terasa cukup tacky, tapi setelah bener-bener set kulit aku jadi bener-bener lembap.

Setelah memakai duo #SkinBarrierHeroes ini juga aku nggak bisa pakai sunscreen yang terlalu 'berat'. Keduanya lebih cocok dipadukan dengan sunscreen ringan, contohnya tipe spray atau tipe gel. Yang penting jangan lupa pakai sunscreen supaya skin barrier kamu semakin terjaga dan terlindungi, ya.

Lalu bagaimana dengan performanya memperbaiki skin barrier? Jika aku lihat dari bekas jerawat yang mampir di kulit aku, perlahan-perlahan semakin membaik setelah pemakaian selama 1 minggu saja. Meski perubahannya enggak terlalu drastis, but there's definitely a progress there and i love it.

Rasa gatal karena dry patches yang kerap aku alami juga hilang karena kulit aku sudah mendapatkan kelembapan yang dibutuhkannya kembali.

Overall, baik Bioderma Hydrabio Serum dan Atoderm Creme ini bekerja dengan baik di kulit aku yang kering. Selama pemakaian aku ga merasakan adanya reaksi negatif sama sekali dan keduanya bener-bener bersahabat dengan kulit kering aku.

Apa kamu juga sudah pernah mencoba duo #SkinBarrierHeroes ini? Jika belum, kamu berkesempatan mendapatkan giveaway kedua produk ini di Instagram aku @akpertiwi. Yuk, kepoin sekarang juga ya!

Get to know more about Bioderma Indonesia



This is a sponsored post. Bioderma Indonesia and Clozette Indonesia send me the product to test and review and what i wrote is my honest review based on my personal experience

13 komentar

  1. Brand satu ini memang makin canggih ya produknya makin juara, beberapa kali csri produk untuk memperbaiki skinbarier belum ketemu yang klik

    ReplyDelete
  2. Aku salah satu yang suka banget sama serum Hydrabio ini. Enak banget dipakai padahal tipe kulitku berminyak. Wanginya sih ih demen bangeeeettt. Meski memang pricey ya krn import punya, cuma isinya juga lumayan banyak bok 50ml!

    ReplyDelete
  3. Aku jadi penasaran banget mau cobaaa

    ReplyDelete
  4. Aku pernah nih dapat socobox terus dikasih yg ukurannya kecil2nya terus cocok diaku cuma ga aku repurchase lagi karena lumayan hiks :( tapi memang worth it sih

    ReplyDelete
  5. penasaran sama serumnya sih :D pantesan creme nya geda banget, ternyata bisa dipakai sebagai body lotion jg ya :D

    ReplyDelete
  6. pernah dapet sample sizenya dari sociolla dan suka banget!

    ReplyDelete
  7. wah emang kalo bioderma sih gak perlu diraguin lagi ya kualitasnya aku belum coba tapi yang varian ini oke juga nih buat skin barrier

    ReplyDelete
  8. Wah menarik juga buat dicoba, secara suka cobain make up jadi kulit sering rusak skin barriernya, semoga cocok

    ReplyDelete
  9. Bioderma tu bagus2 produknya, rata2 cocok sama kulit sensitifku, cuma ga cocok sama dompet aja kl ga promo wkwkwkk

    ReplyDelete
  10. awalnya aku kira yang atoderm creme itu lotion buat badan ahaha gara2 kemasannya XD

    ReplyDelete
  11. emang bagus bangett sih Bioderma inii

    ReplyDelete
  12. Untuk menjaga dan memperbaiki skin barrier, Bioderma memang juaranya. Super ramah juga untuk kulit sensitif. Ya ada harga ada rupalah

    ReplyDelete
  13. Produk bioderma yg aku pake micellar waternya sih. Produk lainnya belum pernah. Tapi setelah baca ttg produk ini, sayangnya aku ga bisa pake, Krn ada hyaluronic acidnya mba :(. Alergi Ama ingredients itu :(. Udh pasti breakout tiap kali pake yg ada HA nya.

    ReplyDelete

Hello beautiful! Thanks for visiting my blog.
Komentar dari kamu akan membuat aku lebih semangat lagi untuk ngeblog.
Oh iya, tolong untuk tidak meninggalkan link hidup ya :)